TIPS MEMILIH MAKANAN SAAT TRAVELING, CARI YANG BERSIH DAN BERSIH!!

( foto istimewa )

Perhatikan kebersihan makanan saat akan membelinya

rexnewsplus.com –  Melakukan liburan ke suatu tempat tentunya tidak akan lengkap apabila tidak mencoba olahan lokal yang ada di sana. Hal ini karena memang Wisata kuliner juga sering kali menjadi incaran bagi banyak turis, sehingga bisa memiliki banyak pengalaman untuk mencicipi olahan – olahan lokal yang ada di setiap tempatnya.

Kunci terpenting yang harus diperhatikan pada saat memilih makanan lokal adalah dengan memperhatikan kebersihan dan keamanannya, sehingga tidak akan sampai menyebabkan masalah kesehatan. Oleh sebab itu, lakukanlah beberapa tips berikut ini dalam memilih makanan ketika Traveling.

  1. Tentukan Makanan Yang Kamu Inginkan

( foto istimewa )

Tips yang pertama adalah dengan menentukan terlebih dahulu makanan seperti apa yang nantinya akan kamu coba. Hal ini karena ketika kamu berlibur ke suatu tempat atau pun negara maka jenis makanan yang tersedia tentunya akan sangat beragam, sehingga kamu perlu menentukan terlebih dahulu makanan yang ingin kamu cicipi.

Setidaknya kamu perlu membuat beberapa daftar makanan yang memang ingin dicoba ketika berada di sana. Tentu dengan mencoba membuat daftarnya terlebih dahulu maka akan lebih mudah dalam menemukan penjualnya, sehingga tidak sampai kesulitan dalam mencarinya nanti.

  1. Perhatikan Kebersihannya Saat Akan Membeli Street Food

Rasanya tidak lengkap apabila berlibur ke suatu tempat tanpa membeli street food yang ada di sana. Hal ini karena biasanya ada banyak sekali pilihan street food yang tersedia dan biasa dibeli oleh para turis yang hadir, bahkan kamu juga bisa menemukannya dengan mudah di sepanjang jalan.

Jika memang tertarik untuk membeli street food, maka kamu bisa memperhatikan kebersihannya terlebih dahulu. Pastikan bahwa memang street food tersebut menjual makanan yang bersih agar nantinya bisa terhindar dari risiko sakit perut yang mungkin dialami.

  1. Riset Restoran Lezat Terdekat Melalui Internet

( foto istimewa )

Untuk kamu yang mungkin baru pertama kali berkunjung ke tempat tersebut pastinya akan kebingungan dalam menentukan makanan yang tepat. Sebetulnya cara terbaik yang bisa kamu lakukan adalah dengan riset terlebih dahulu restoran lezat dan terdekat dari posisimu saat ini.

Kamu bisa menemukannya melalui internet agar nantinya kamu bisa memiliki referensi restoran – restoran yang sekiranya bisa kamu cicipi. Setidaknya dengan mencari tahu terlebih dahulu maka kamu tidak akan kebingungan pada saat mencari restoran tersebut, sehingga bisa langsung menikmati hidangan lokal dengan lezat.

  1. Hindari Mengonsumsi Makanan Olahan

Satu hal penting yang mungkin perlu kamu ingat pada saat berlibur adalah harus menghindari makanan olahan. Makanan olahan seperti junk food sebetulnya tidak sehat dan justru berpotensi menyebabkan efek samping yang tidak baik bagi tubuh, sehingga ada baiknya dihindari saja.

Mungkin akan lebih baik jika kamu mengonsumsi makanan – makanan lokal yang memang tersedia di sana. Selain dapat terhindar dari risiko makanan junk food yang kurang sehat untuk tubuh, namun makanan lokal juga biasanya tidak kalah lezat dan jauh lebih murah secara harga.

  1. Tidak Langsung Membeli Dalam Jumlah Besar

( foto istimewa )

Pada saat berlibur dan mencoba mencicipi olahan lokal yang ada di sana, maka kamu perlu memperhatikan porsinya. Sering kali banyak orang yang hanya mengikuti nafsu semata pada saat membeli makanan, sehingga langsung membeli dengan porsi yang cenderung jauh lebih besar.

Padahal kamu belum tentu menyukai makanan lokal yang ada di sana, sehingga sebaiknya membeli makanan dengan porsi yang kecil terlebih dahulu. Jika memang kamu suka dengan makanan tersebut, maka tidak ada masalah apabila kamu ingin membelinya dalam jumlah yang besar.

Pemilihan makanan yang aman dan bersih pada saat Traveling sebetulnya tidak sulit. Terpenting kamu perlu ekstra selektif agar nantinya tidak sampai sembarangan dalam memilih makanan. Pilihlah yang aman untuk dikonsumsi agar tidak sampai sakit perut! ( Jelita/rn+ )

Ricky Sjafei adalah aktivis pariwisata berdomisili di Bandung, penulis aktif, pendiri KGB – Kumpulan Guide Bandung dan anggota ITLA – Indonesia Tour Leader Association

Redaksi menerima sumbangan tulisan, berita dan artikel yang berhubungan dengan pariwisata. Apabila memenuhi syarat, setelah melalui proses editing seperlunya akan segera ditayangkan. Materi dan photo-photo (max 5 gambar) bisa di kirimkan melalui nomor WA Redaksi (+62) 87729436180 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *