MENIKMATI EKSOTISNYA KEINDAHAN KAWAH PUTIH CIWIDEY
rexnewsplus.com – Bandung, Siapa yang tak mengenal Kawah Putih. Wisata yang satu ini sudah sangat tersohor di kalangan Wisatawan baik lokal maupun dari mancanegara. Kawah Putih berlokasi di kaki Gunung Patuha, Desa Alam Endah, Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung. Kawahnya yang indah terbentuk dari letusan Gunung Patuha.
Ketinggian Gunung Patuha mencapai 2343 mdpl, sedangkan kawahnya di ketinggian 2194 mdpl. Kawah Putih memiliki luas 25 hektar, kawasan Wisatawanya 5 hektare sedangkan kawahnya hanya 3 hektare.
Selain keindahan alamnya, yang menarik di Kawah Putih adalah pesona dari gradasi warnanya. Mulai dari kebiruan, hijau keputihan dan coklat. Ini disebabkan oleh konsentrasi belerang dan suhu di sekitar kawah. Pesona kawah putih sendiri jarang ditemui di Wisata Alam Indonesia. Pasir putihnya, bebatuan berukuran besar, gugusan Gunung Patuha dan tumbuhan Edelweis mempercantik Destinasi ini.
Soal biaya, harga masuk ke Kawah Putih yakni sebesar Rp 28.000 untuk Wisawatan Domestik. Sedangkan untuk Wisatawan mancanegara, harga masuknya Rp 81.000. Selain berwisata, Kawah Putih juga bisa dijadikan sebagai lokasi sesi pemotretan baik untuk keperluan komersial maupun pribadi seperti Prewedding.
Namun untuk sesi pemotretan ini, pengunjung harus membayar biaya kurang lebih Rp 500.000. Untuk memesan tiket bisa dilakukan melalui online di situs yang disediakan pengelola. (Puan/rn+)
Artikel ini sudah tayang di Detik.com Selasa, 03 Mei 2022 dengan judul “MENIKMATI EKSOTISNYA KEINDAHAN KAWAH PUTIH CIWIDEY “
Redaksi menerima sumbangan tulisan, berita dan artikel yang berhubungan dengan pariwisata. Apabila memenuhi syarat, setelah melalui proses editing seperlunya akan segera ditayangkan. Materi dan photo-photo (manx 5 gambar) bisa di kirimkan melalui nomor WA Redaksi (+62) 87729436180
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!