MUSEUM GEOLOGI PALING BANYAK DIKUNJUNGI DI BANDUNG, RUPANYA ADA BANYAK HAL BARU DI SINI

Museum Geologi, Bandung (Foto Rizka)

Bandung, rexnewsplus.com – Museum Geologi Bandung menjadi salah satu objek wisata yang banyak dikunjungi karena letak nya yang strategis dan koleksi nya banyak juga banyaknya sejarah yang bisa dipelajari , mulai dari kalangan anak anak sampai orang dewasa pun masih banyak yang berkunjung ke Museum Geologi untuk melihat koleksi-koleksi mulai dari keadaan geologi Indonesia, sejarah kehidupan dan masih banyak yang lainnya.

Berikut artikel ini berisi informasi mengenai:

  1. Alamat Museum Geologi,
  2. Jam buka,
  3. Harga Tiket,
  4. Area Parkir,
  5. Aktivitas,
  6.  Fasilitas.
  1. Alamat Museum Geologi

Museum Geologi terletak di Jl. Diponegoro No.57, Cihaur Geulis, Kec. Cibeunying Kaler, Kota Bandung, Jawa Barat 40122. Museum ini sangat mudah untuk diakses, bisa menggunakan ojek online, Angkot, dan kendaraan peribadi. Karena tempat nya yang berada di tengah kota membuat destinasi ini tidak susah untuk didatangi.

Informasi waktu operasional dan harga tiket (Foto Istimewa)

  1. Jam Buka Museum Geologi

Bagi pengunjung yang ingin mengunjungi Museum Geologi harus catat jam operasional nya. Museum ini buka pada pukul 09.00-15.00 WIB pada hari Senin sampai Kamis dan pukul 09.00-14.00 WIB pada hari Sabtu dan MInggu.

  1. Harga Tiket Museum Geologi

Harga tiket museum ini tergolong murah yang dimulai dari Rp. 2000 untuk Pelajar, Rp. 3000 untuk Umum, dan Rp. 10.000 untuk Turis mancanegara. Tiket bisa dibeli setelah pengisian data diri di web lalu dibayar si loket penjualan tiket, pada pukul 08.30 tiket sudah bisa mulai dibeli oleh pengunjung.

  1. Area Parkir

Untuk parkir motor terletak di bagian dalam di depan gedung Museum Geologi, setelah memasuki gerbang anda bisa langsung belok ke kanan dan akan diarahkan oleh satpam untuk parkir, dan parkir di Museum Geologi tidak berbayar.

  1. Aktivitas

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan di Museum Geologi, yang pertama tentu saja melihat koleksi dan sejarah yang ada di Museum, pengunjung juga bisa melihat tayangan tayangan yang disediakan oleh Museum Geologi terkait koleksi koleksi dan sejarah Indonesia, pengunjung juga dapat merasakan suasana gempa bumi dengan alat yang sudah disediakan oleh Museum Geologi, setelah selesai melihat-lihat koleksi pengunjung dapat menonton di ruang auditorium yang terletak di sebelah kiri setelah keluar dari pintu kaluar Museum Geologi, untuk saat ini (15-08-2024) terdapat pameran koleksi di lantai 2 (dua) Museum Geologi.

Koleksi fosil (Foto Najwa)

Koleksi manusia  zaman purba (Foto Najwa)

  1. Fasilitas

Fasilitas yang ada di Museum Geologi tergolong lengkap, Masjid terletak di luar dekat dengan area parkir karyawan, untuk toilet tidah perlu khawatir karena Museum Geologi menyediakan toilet yang mudah ditemui, di area luar dekat tempat parkir terdapat beberapa kursi dan meja yang bisa digunakan public.

Ruang Auditorium Museum Geologi Bandung (foto Najwa)

Tunggu apa lagi untuk mengunjungi Museum Geologi? Ajak keluarga, teman, sahabat, atau siapapun untuk berkunjung ke Museum Geologi, di Museum Geologi juga banyak spot foto yang bagus dan  instagramable  yang cocok diposting di feeds IG.

Informasi ini dibuat pada bulan Agustus 2024 dan informasi dapat berubah kapan saja tergantung pihak Museum Geologi.

(Rizka/rn+)

Redaksi menerima sumbangan tulisan, berita dan artikel yang berhubungan dengan pariwisata. Apabila memenuhi syarat, setelah melalui proses editing seperlunya akan segera di tayangkan. Materi dan photo – photo ( max 5 gambar) bisa di kirimkan melalui nomor WA Redaksi  (+62) 81320979339

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *