LINTAS ASOSIASI PARIWISATA SEPAKAT MENDUKUNG GELARAN AKBAR ITTSU DI BALI

Indonesia Time To Speak Up (istimewa)

Bali, rexnewsplus.com – ITTSU merupakan kepanjangan dari Indonesia Time to Speak Up, merupakan gelaran acara besar dan yang akan diselenggarakan di Pulau Dewata Bali – Indonesia pada medio 04 hingga 08 Mei 2023.

Makna dari nama ITTSU itu sendiri adalah sebuah seruan dan ajakan kepada semua pihak yang tergabung dalam bisnis Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk bangkit kembali serta berkolaborasi bersama, menunjukkan keanekaragaman dan kearifan budaya sebagai jati diri bangsa Indonesia.

Dihubungi melalui pesan Whatsapp Jumat (20/01/2023), Mercy Dewi Putri  Panggabean, A.Md yang lebih dikenal dengan panggilan Echi mengatakan bahwa  tujuan event ITTSU digelar untuk membangkit kembali Roh Pariwisata Indonesia pasca pademi covid-19.

Mercy Dewi Putri  Panggabean, A.Md – Koordinator Bidang Buyer (foto echi)

“Panitia ITTSU terdiri dari Lintas Asosiasi Pariwisata yang ada di Indonesia dan juga berasal dari berbagai Provinsi yang ada di Indonesia yang bertekad bahu membahu berkerjasama dan bekerja keras untuk kesuksesan event ITTSU 2023,” ungkap Echi yang berasala dari Medan – Sumatra Utara ini.

Echi membuktikan bahwa Indonesia yang luas terdiri dari ribuan pulau bisa bersatu dengan pemanfaatan teknologi, artinya meskipun event akan diselenggrakan di Bali yang jaraknya ribuan kilometer dari Medan, tetapi dia yang dipercaya sebagai Koordinator Bidang Buyer  tetap bisa bekerja dengan mengendalikan dari jauh anggota bidangnya.

“Konsep ITTSU berbeda dengan event lainnya yang pernah ada di Indonesia, dimana venue ITTSU kedepannya akan bergiliran dan bergantian di beberapa Provinsi yang ada di Indonesia. Untuk itulah terobosan ini diinisiasi oleh ITTSU agar kedepannya kita tidak gagap lagi,” terang Echi yang juga sebagai orang nomor satu di PT Wesly Tour Medan ini.

Tambah dia, maka dari itu diperlukan kolaborasi di sektor pemerintahan, kolaborasi pemerintah dan swasta, kolaborasi antar operator perusahaan dan lainnya untuk menjalin hubungan yang lebih kuat dalam rangka pemulihan secara bersama-sama dengan bergotong royong.

Flyer ITTSU 2023 (istimewa)

Gelaran akbar yang akan diikuti seller dan buyer dalam dan luar negeri ini akan dimeriahkan dengan berbagai rangkaian acara menarik. Keterangan lebih lanjut dapat dilihat tautan sbb :

https://idti.or.id  bagi para sponsor

SELLER

https://idti.or.id/register/seller

BUYER

https://idti.or.id/register/buyer

“Di event ITTSU 2023 anda dan saya akan  menjadi bagian dari kesuksesan dan bersama kita mengukir sejarah,” pungkasnya. (joseph/rn+)

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *