MANFAAT MINDFULNESS TRAVELLING, LIBURAN YANG RILEKS

( foto istimewa )
Menjadi Travelling Yang Populer Saat Ini
rexnewsplus.com – Mindfulness Traveling merupakan praktik meditasi dan kesadaran diri yang diimplementasikan saat jalan – jalan. Cara ini dilakukan untuk membantu seseorang lebih menikmati perjalanan dan merasa terhubung dengan lingkungan sekitar. Mindfulness Traveling ini semakin populer dilakukan oleh generasi milenial dan gen Z yang ingin menemukan kedamaian hati.
Untuk menerapkan mindfulness Travelling, kamu harus fokus pada setiap momen. Dari melihat pemandangan alam yang indah sampai berinteraksi sosial dengan penduduk setempat. Gak harus melakukan Travelling yang mewah, berjalan di sekitar rumah pun sudah bisa dikatakan mindfulness Traveling jika dilakukan dengan berkesadaran, lho. Untuk lebih jelasnya, berikut manfaat mindfulness traveling yang bisa kamu rasakan.
- Mengurangi Stres
Ketika melakukan mindfulness Traveling, kamu akan fokus pada pengalaman liburan. Ketika melakukan ini, kekhawatiran tentang masa depan atau penyesalan di masa lalu bisa hilang. Jadi saat fokus dengan mindfulness Traveling, kamu bisa melihat, mendengar, dan memperhatikan sekitar lebih detail tanpa memikirkan hal lain. Proses ini tentu dapat membantumu menghilangkan beban pikiran dan stres pun berkurang.
- Meningkatkan Kesehatan Mental
Traveling yang satu ini berdampak baik pada kesehatan mental, lho. Berdasarkan studi ilmiah tahun 2023, mindfulness Traveling telah memberikan dampak positif pada wisatawan dari kebahagiaan, tingkat kepuasaan, dan pengalaman yang mengesankan. Hal ini tentu menandakan bahwa mindfulness traveling lebih merasa bahagia.
Ketika terlibat sepenuh hati dengan pengalaman perjalanan ini, otak akan terbebas dari beban pikiran yang berlebih. Hal ini akan merangsang mood dan pelepasan endorfin atau zat kimia bahagia dalam otak. Tentu saja ini menandakan bahwa bepergian dengan kesadaran bisa menjadi terapi alami dalam mendukung kesehatan mental, nih.
- Meningkatkan Fungsi Kognitif
Manfaat selanjutnya adalah meningkatkan fungsi kognitif, termasuk fokus, solutif, dan kreativitas. Dari rutinitas sehari – hari yang monoton ke pengalaman liburan yang baru, terbukti bisa merangsang otak untuk beradaptasi dan merespons. Ini bisa membuat kamu terlatih untuk berpikir cepat, beradaptasi, dan menyelesaikan masalah dengan bijaksana. Sehingga, kamu jadi lebih bersemangat setelah liburan, nih.
- Meningkatkan Produktivitas Kerja

( foto itimewa )
Beberapa orang mungkin merasa bahwa berlibur akan mengurangi produktivitas. Namun perasaan yang tenang dan pikiran yang rileks saat liburan, nantinya bisa meningkatkan performa kerja, lho. Melalui mindfulness Traveling, seseorang jadi bisa mengatasi rasa jenuh dan kelelahan yang mungkin dialami di lingkungan kerja sehari-hari.
Liburan semacam ini bisa membuat kamu ‘melarikan diri’ dari rutinitas yang membosankan. Hal ini juga menjadi cara untuk memperoleh inspirasi dan perspektif yang lebih luas dari sebelumnya. Alhasil, kamu jadi bisa kembali ke rutinitas pekerjaan dengan semangat baru dan ide-ide yang unik.
- Mengurangi Ketegangan Fisik

( foto istimewa )
Bagi kamu yang menderita nyeri kronis atau ketegangan fisik, mindfulness Travelling bisa memberikan rasa lega. Ketika bepergian dengan kesadaran, kamu cenderung lebih memperhatikan tubuh, lho. Beberapa aktivitas seperti berjalan kaki di alam terbuka, yoga, atau sekedar merasakan sensasi udara segar di sekitar rumah sudah dapat mengurangi ketegangan. Hal ini juga meningkatkan sirkulasi darah dan memberikan rasa nyaman, kok.
Saat melakukan mindfulness Traveling, alangkah baiknya untuk mematikan seluruh gawai dan media sosial untuk sementara waktu, ya. Biarkan dirimu berjalan santai tanpa melihat rencana. Jadi bebaskan saja dirimu dan rasakan manfaatnya. Tak jarang, spontanitas dapat membuat kamu lebih adaptif dengan lingkungan sekitar. Berani mencoba mindfulness Traveling? ( Jelita/rn+ )
Ricky Sjafei adalah aktivis pariwisata berdomisili di Bandung, penulis aktif, pendiri KGB – Kumpulan Guide Bandung dan anggota ITLA – Indonesia Tour Leader Association
Redaksi menerima sumbangan tulisan, berita dan artikel yang berhubungan dengan pariwisata. Apabila memenuhi syarat, setelah melalui proses editing seperlunya akan segera ditayangkan. Materi dan photo-photo (max 5 gambar) bisa di kirimkan melalui nomor WA Redaksi (+62) 87729436180
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!